[Toko Makmur Sentosa] | [tutup]
PASAR HOLISTIK: Juli 2013

Rabu, 17 Juli 2013

Anjing kecil

Seekor anak anjing yang mungil sedang berjalan-jalan di ladang tuannya. Ketika ia mendekati kandang kuda, dia mendengar binatang besar itu memanggilnya. Kuda itu berkata; “kamu pasti anggota keluarga baru disini, cepat atau lambat kamu akan mengetahui kalau pemilik ladang ini mencintai saya lebih dari binatang lainnya, sebab saya bisa mengangkut banyak barang untuknya, saya kira binatang sekecil kamu tidak akan bernilai sama sekali baginya”, ujarnya dengan sinis.
Anjing kecil itu menundukkan kepalanya dan pergi, lalu ia mendengar seekor sapi yang berada di kandang sebelah berkata : “saya adalah binatang yang paling terhormat disini, sebab nyonya disini membuat keju dan mentega dari susu saya. Kamu tidak berguna bagi keluarga disini”’ cemoohnya.
Mendengar ini seekor domba berkata : “hai, sapi, kedudukanmu tidak lebih tinggi daripada saya, saya telah memberi mantel bulu kepada pemilik ladang ini. Saya memberi kehangatan kepada seluruh keluarga. Tapi omonganmu soal anjing kecil itu benar juga. Dia sama sekali tidak ada manfaatnya disini.”

Kamis, 04 Juli 2013

Latihan keseimbangan otak

Fungsi Otak

Dalam proses mengingat, otak memainkan peranan besar. Otak dapat terbagi atas otak kiri dan otak kanan. Fungsi otak kiri berkaitan dengan logika, angka, tulisan, kecerdasan, hitungan, analisa, dan untuk ingatan jangka pendek (short term memory). Sedangkan otak kanan kita digunakan untuk kreativitas, imajinasi, musik, warna, bentuk, emosi dan untuk ingatan jangka panjang (long term memory).
Ingatan akan lebih bertahan lama jika dalam mengingat menggunakan otak kanan. Untuk
dapat mengingat dengan baik, perlu melatih otak agar berfungsi dengan optimal. Sayangnya, lebih banyak orang yang menggunakan otak kiri dalam proses mengingat. Otak kiri kebanyakan orang lebih berkembang tanpa diimbangi perkembangan otak kanan. Karena otak kiri merupakan ingatan jangka pendek, maka informasi yang disimpan di otak kiri akan lebih mudah terlupakan.