[Toko Makmur Sentosa] | [tutup]
PASAR HOLISTIK: Ke pasar Johar cari untung

Rabu, 20 April 2016

Ke pasar Johar cari untung

Semuanya pasti tahu yang namanya pasar, dimana tempat itu digunakan untuk 2 tujuan, kalau tidak menjual ya pasti membeli. Sedangkan cara penjualan dan pembeliannya ada banyak cara.
Kalau jalan-jalan ke semarang, pasti tidak akan terlewatkan untuk mampir ke pasar Johar, yang merupakan pasar terbesar di kota semarang. Walaupun beberapa waktu yang lalu sempat terbakar dan sekarang sudah banyak para pedagang yang dipindahkan tempat berjualannya ke daerah dekat Masjid Agung Semarang, tetapi masih banyak juga pedagang yang sebagian masih menetap di tempat lama pasar johar, karena yang terbakar memang tidak keseluruhannya.
Seperti judul diatas, kalau ke pasar Johar, kalau tidak berjualan untuk mencari
untung atau kulakan untuk dijual lagi dengan tujuan juga cari untung. Walaupun yang ke pasar Johar ada juga yang pembeli pemakai langsung barang-barang yang dibelinya.
Di pasar johar, seperti toko serba ada, atau pasar swalayan yang besar dan lengkap, karena hampir semua kebutuhan hidup manusia ada di tempat itu, jadi pasar johar semarang sering menjadi tempat wisata belanja dan kuliner juga untuk para pendatang dari luar daerah.
Demikian pula yang saya lakukan pada saat tersebut, saya dengan istri sedang ke pasar johar untuk kulakan barang yang nantinya akan dijual lagi dengan sedikit keuntungan di pasar bulu semarang. Untuk mencari barang dagangan yang bagus dengan harga termurah, memang kita harus bertanya-tanya  dari satu toko/pedagang ke toko/pedagang yang lainnya, sehingga kita bisa tahu perbandingan harga dari suatu barang yang kita butuhkan.
Itulah yang kami lakukan, demi mendapatkan keuntungan yang lebih besar, kami harus kulakan di beberapa tempat yang kadang letaknya berjauhan untuk mendapatkan barang bagus dengan harga yang lebih murah. Dan itulah yang memang sering dilakukan oleh para pedagang perantara, supaya bisa mendapatkan keuntungan yang besar untuk menafkahi keluarga.
Yah begitulah aktifitas yang harus dilakukan oleh para pedagang perantara..

1 komentar: